TIPS MELEWATI BANJIR UNTUK MOTOR MATIC - AHASS Mitra Buana Group

TIPS MELEWATI BANJIR UNTUK MOTOR MATIC



TIPS MELEWATI BANJIR - MOTOR MATIC





Musim hujan telah tiba, banyak genangan air atau bahkan banjir yang terpaksa harus kita lalui dengan sepeda motor untuk aktifitas sehari hari.

Perlu diperhatian bahaya genangan air yang akan kita terjang, dari yang ringan sampai yang paling berat yaitu WATER HAMMER dimana air masuk ke mesin dan tidak bisa terkompresi sehingga mesin macet, Dalam kondisi terparah bisa mengakibatkan stang piston bengkok. (Mesin ngancing istilah jawanya). Kondisi ini terjadi karena air masuk melalui filter udara (saat mesin hidup) atau melalui knalpot (saat mesin mati).

Khusus untuk motor matic : Posisi filter udara sangat rendah (diatas block CVT) dan lubang udara menghadap kebawah.
Perlu berhati hati dalam menerjang genangan air. Pastikan ketinggian air di bawah filter udara. Jika ketinggian genangan air diatas block CVT sebaiknya cari jalan alternatif atau berhenti di tempat aman.

Jika terpaksa harus menerjang
pastikan tidak mematikan mesin saat dalam genangan , karena air bisa masuk melalui lubang knalpot ( dan pastikan air tidak masuk filter udara). Selanjutnya sebaiknya dicek ke bengkel untuk memastikan motor anda aman untuk dikendarai lagi.


Semoga bermanfaat.....

Salam Satu Hati ☺